Sebelum memulai aktivitas, saat pagi hari biasanya perut harus diisi. Nah, tidak diragukan lagi di Desa Pasir Sunur ini. Salah satu sarapan pagi yang paling dikenal disini adalah Katupek Gulai Paku. Katupek gulai paku memiliki cita rasa khas yang mungkin tidak tersedia didaerah lain. Kuah gulai paku ini berwarna kuning, kemudian paskisnya dipilih yang masih muda. Akan lebih nikmat lagi jika ditambahkan dengan sala lauak ataupun kerupuk kulit. Dengan harga terjangkau wisatawan bisa sarapan sambil menikmati keindahan pantai, ditambah dengan sejuknya udara pagi.